Apa itu Present Tense?
Present tense merupakan kata kerja yang menyatakan tindakan atau keadaan yag terjadi saat ini. meskipun namanya "present tense", penggunaan tentunya tidak selalu hanya pada peristiwa yang berlangsung saat ini. karena present tense sendiri memiliki jenis dan penggunaan yang berbeda-beda.
Jenis-Jenis Present Tense
1. Simple Present Tense
Simple present tense digunakan untuk menyatakan sebuah fakta yang bersifat umum, kebiasaan, jadwal atau tindakan yang terjadi secara berulang-ulang. contohnya The sun rises in the east (Matahari terbit di timur)
2. Present Continuous Tense
Present continuous tense digunakan untuk menjelaskan suatu tindakan yang sedang berlangsung saat ini, atau tindakan yang sementara terjadi di sekitar anda pada waktu sekarang. Contoh penggunaan present continuous tense She is watching TV now (dia sedang menonton TV sekarang).
3. Present Perfect Tense
Present perfect tense digunakan untuk menjelaskan suatu tindakan yang dimulai di masa lalu dan masih berlanjut hingga sekarang atau dapat juga berupa tindakan yang baru saja selesai. Contoh penggunaan present perfect tense I have lived in this city for 10 years. (Saya sudah tinggal di kota ini selama 10 tahun.)
4. Present Perfect Continuous Tense
Present perfect continuous tense digunakan untuk menenkankan durasi dari suatu tindakan yang dimulai di masa lalu dan masih berlanjut higga sekarang. Contoh penggunaan perfect continuous tense It has been raining for two hours. (Sudah hujan selama dua jam).
Mau tahu informasi lebih lanjut mengenai kursus bahasa Inggris? yuk jelajahi akun instagram kami atau bisa juga menghubungi nomor di bawah ini yaa.
Selamat berbelajar
WhatsApp: 081325979836
Instagram: https://www.instagram.com/ntcenglish_yogyakarta
Website: https://www.ntckursusinggris.com
0 Komentar